Rancang Bangun Sistem Informasi Investasi Reksadana Berbasis Website
DOI:
https://doi.org/10.70309/ticom.v12i1.92Keywords:
Investasi, MySQL, PHP, Reksadana, Sistem InformasiAbstract
Perkembangan dunia investasi saat ini sangat banyak bermunculan, salah satunya investasi reksadana dimana investasi ini memiliki potensi untuk mendapatkan keuntungan yang sangat besar dan tentunya memiliki resiko yang besar pula. Untuk meminimalisir resiko tersebut, maka perlu dilakukan pendistribusian data kepada pihak terkait pada saat melakukan transaksi reksadana tersebut. Permasalahan yang terjadi pada penelitian ini adalah dalam manajemen pendistribusian data masih dilakukan secara manual sehingga besar kemungkinan terjadi human error, keterlambatan pendistribusian data kepada pihak terkait dan koordinasi yang belum baik. Berdasarkan latar belakang permasalahan tersebut, maka peneliti akan merancang sebuah sistem informasi transaksi reksadana berbasis online yang dapat membantu dalam pengelolaan data nasabah dan transaksi reksadana serta informasi NAB. Sistem informasi yang dibangun menggunakan metode pengembangan sistem waterfall dengan bahasa pemrograman PHP dan basis data MySQL. Sistem informasi ini berguna dalam melakukan transaksi reksadana secara online sehingga dapat memperoleh keuntungan yang besar ataupun meminimalisir kerugian nasabah.
References
N. Sepdiana, “KINERJA REKSA DANA SYARIAH DI PASAR MODAL INDONESIA,” JAS (Jurnal Akunt. Syariah), vol. 3, no. 1, pp. 118–132, 2019.
S. Chairani, “Pengaruh Nilai Tukar Rupiah (Kurs), Jakarta Islamic Index (JII), Usia Reksadana, Dan Volume Perdagangan Reksadana Terhadap Nilai Aktiva Bersih (Nab) Reksadana Campuran Syariah,” Tirtayasa Ekon., vol. 15, no. 1, pp. 31–43, 2020.
P. C. A. Alfira Nurjannah, Titin Hartini, “Pengaruh Bi Rate, IHK, Dan JUB (M2) Terhadap NAB Reksadana Pada Masa Pandemi Covid-19 di Indonesia,” AJournal Manag. Business, Account., vol. 21, no. 2, pp. 174–183, 2022.
W. Syntia Priyandini, “PENGARUH NILAI TUKAR (KURS) DAN INFLASI TERHADAP NILAI AKTIVA BERSIH REKSA DANA SYARIAH DI INDONESIA TAHUN 2015-2019,” J. IlmiahMEA (Manajemen, Ekon. dan Akuntansi), vol. 5, no. 1, 2021.
D. Setiadi, “Sistem Informasi Keuangan Investasi Reksadana Berbasis Aplikasi Web,” J. Ilmu Ekon. Manaj. dan Akunt., vol. 2, no. 2, pp. 66–76, 2021.
D. Andrian, “PENERAPAN METODE WATERFALL DALAM PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENGAWASAN PROYEK BERBASIS WEB,” J. Inform. dan Rekayasa Perangkat Lunak, vol. 2, no. 1, pp. 85–93, 2021.
D. R. P. Ariescha Dwike Ayu Rinjani, “Analisis kepuasan pengguna aplikasi bibit reksadana menggunakan metode eucs dan ipa,” J. Ilm. Tek. Inform. dan Sist. Inf.
K. C. Kirana, C. Bintang, W. Winata, I. Astuti, and I. R. Putra, “Prediksi rating reksadana berbasis algoritma decision tree pada sistem informasi reksadana,” J. Teknol. Elektro dan Kejuru., vol. 29, no. 2, pp. 140–151, 2019.
I. A. Arin, “ANALISA PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI LAYANAN E-STATEMENT (SEBUAH PENDEKATAN STUDI KASUS DI BANK XYZ),” Infotech, vol. 4, no. 2, pp. 7–12, 2018.
N. Hidayati, “Penggunaan Metode Waterfall Dalam Rancang Bangun Sistem Informasi Penjualan,” Gener. J., vol. 3, no. 1, pp. 1–10, 2019.